Kata sandi yang terdaftar di LINE tidak bisa dicek secara langsung.
Jika kata sandi tidak diketahui, silakan ubah kata sandi dengan mengikuti langkah di bawah ini.
Catatan: Catat kata sandi yang telah diubah agar tidak lupa
1. Tekan tab Beranda > Pengaturan (ikon gerigi) > Akun
2. Tekan Kata Sandi
Jika diminta untuk membuka kunci layar, silakan buka dengan kode sandi, metode penguncian perangkat (verifikasi sidik jari atau wajah), atau metode lainnya yang telah diatur di perangkat, bukan dengan kata sandi yang telah diatur di LINE.
3. Masukkan kata sandi baru, lalu tekan Ubah Kata Sandi
Daftarkan kata sandi yang memenuhi syarat berikut ini.
- Berisi 8-20 karakter
- Tidak menggunakan karakter yang sama secara berurutan
- Menggunakan setidaknya tiga kombinasi dari empat jenis karakter, yaitu huruf kapital, huruf kecil, angka, dan simbol
Tekan di sini untuk pindah ke layar Akun.
Jika pemindahan akun LINE dilakukan saat perangkat lama berada dalam keadaan tidak bisa digunakan, silakan cek halaman Bantuan ini.
Saat mengubah kata sandi, kami sarankan untuk menggunakan kata sandi yang sulit ditebak oleh pihak ketiga.
Cara membuat kata sandi yang lebih aman bisa dicek di sini.
Mohon beritahu kami jika ada saran untuk perbaikan.