LINE VOOM dan Profil adalah ruang yang disediakan agar pengguna bisa lebih menikmati komunikasi dengan pengguna lain.
LINE VOOM
LINE VOOM adalah halaman yang bisa memperlihatkan konten dalam bentuk teks, foto, video, stiker, dan sebagainya yang telah dipos oleh pengguna yang diikuti dalam waktu nyata.
Di halaman ini, pos milik pengguna lain bisa diberi komentar dan tanda Suka. Komentar yang telah diberikan pada pos milik sendiri juga bisa dibalas.
Profil
Profil adalah halaman yang hanya menampilkan pos yang telah dibuat pemilik Profil tersebut.
Pengguna bisa saling mengunjungi Profil pengguna lainnya, dan pengguna yang mengunjungi Profil bisa memberikan tanda Suka maupun komentar pada konten pos yang ada.
Konten yang dipos ke Profil akan ditampilkan juga di LINE VOOM, sehingga pos tersebut bisa dilihat oleh pengguna yang telah menjadi pengikut.
Jika tidak ingin pos ditampilkan, silakan cek di sini.
Catatan: Konten yang dipos dengan pengaturan privasi yang diatur ke Publik bisa juga dilihat oleh pengguna yang bukan pengikut akun
Mohon beritahu kami jika ada saran untuk perbaikan.