Menggunakan Obrolan dengan Aman
Halaman ini berisi panduan mengenai munculnya pesan eror seperti "Pesan ini Tidak Dapat Ditampilkan" dan pesan obrolan yang telah dikirim atau diterima sebelumnya tidak bisa dilihat.
Saat melakukan pengaturan di bawah ini, fitur Letter Sealing akan diterapkan sehingga ada kemungkinan pesan obrolan yang sudah dikirim atau diterima sebelumnya menjadi tidak bisa dilihat. Fitur Letter Sealing adalah fitur untuk mengirim dan menerima pesan yang sudah ditingkatkan keamanannya.
Akun dipindahkan ke perangkat dengan OS yang sama (contoh: dari iOS ke iOS) tanpa membuat cadangan dan memulihkan riwayat obrolan
Jika akun dipindahkan dalam keadaan cadangan riwayat obrolan telah dibuat, pesan obrolan yang lama akan bisa dilihat di perangkat baru.
Akun dipindahkan ke perangkat dengan OS yang berbeda (contoh: dari iOS ke Android)
Jika akun dipindahkan ke perangkat dengan OS yang berbeda, pesan obrolan yang lama tidak bisa ikut dipindahkan. Dengan pengaturan PIN Pencadangan, riwayat obrolan 14 hari terakhir bisa dipindahkan ke perangkat dengan OS yang berbeda.
Pesan obrolan diterima pada saat akun sedang dalam proses pemindahan
Pesan obrolan yang diterima di tengah proses pindah akun tidak bisa dipindahkan ke perangkat yang baru.
Pesan obrolan lama yang sudah tidak bisa dilihat tidak bisa ditampilkan kembali. Untuk mengecek pesan obrolan yang lama, silakan minta lawan bicara untuk mengirimkan ulang pesan.
Contoh pesan eror yang muncul
"Pesan ini Tidak Dapat Ditampilkan"
"Tidak dapat menampilkan pesan karena tidak dapat didekripsi."
"Pesan ini tidak dapat ditampilkan di perangkat yang saat ini digunakan karena pesan tidak dicadangkan dan dipulihkan dari perangkat sebelumnya."
"Pesan ini Tidak Dapat Ditampilkan"
"Tidak dapat menampilkan pesan karena tidak dapat didekripsi."
"Pesan ini tidak dapat ditampilkan di perangkat yang saat ini digunakan karena pesan tidak dicadangkan dan dipulihkan dari perangkat sebelumnya."
Saat melakukan pengaturan di bawah ini, fitur Letter Sealing akan diterapkan sehingga ada kemungkinan pesan obrolan yang sudah dikirim atau diterima sebelumnya menjadi tidak bisa dilihat. Fitur Letter Sealing adalah fitur untuk mengirim dan menerima pesan yang sudah ditingkatkan keamanannya.
Akun dipindahkan ke perangkat dengan OS yang sama (contoh: dari iOS ke iOS) tanpa membuat cadangan dan memulihkan riwayat obrolan
Jika akun dipindahkan dalam keadaan cadangan riwayat obrolan telah dibuat, pesan obrolan yang lama akan bisa dilihat di perangkat baru.
Akun dipindahkan ke perangkat dengan OS yang berbeda (contoh: dari iOS ke Android)
Jika akun dipindahkan ke perangkat dengan OS yang berbeda, pesan obrolan yang lama tidak bisa ikut dipindahkan. Dengan pengaturan PIN Pencadangan, riwayat obrolan 14 hari terakhir bisa dipindahkan ke perangkat dengan OS yang berbeda.
Pesan obrolan diterima pada saat akun sedang dalam proses pemindahan
Pesan obrolan yang diterima di tengah proses pindah akun tidak bisa dipindahkan ke perangkat yang baru.
Pesan obrolan lama yang sudah tidak bisa dilihat tidak bisa ditampilkan kembali. Untuk mengecek pesan obrolan yang lama, silakan minta lawan bicara untuk mengirimkan ulang pesan.
Apakah halaman ini berguna?
Terima kasih atas masukan yang diberikan.
Kami sangat menghargai semua saran untuk perbaikan yang bisa Anda berikan untuk halaman Bantuan ini. Mohon beritahu kami jika ada masukan lain mengenai konten ini.
Catatan:
- Harap untuk tidak menuliskan informasi pribadi
- Kami tidak memberikan respons atas komentar yang diberikan dari form ini