Fitur Praktis Obrolan

Fitur LINE Jadwal bisa digunakan untuk menjadwalkan acara dengan teman di LINE.

Untuk menggunakan LINE Jadwal, silakan ikuti panduan di bawah ini.

Daftar Isi:

- Membuat dan mengedit jadwal
- Menghapus jadwal
- Merespons (menjawab) dan mengecek jawaban pengguna lain di sebuah jadwal



Membuat dan mengedit jadwal

Membuat jadwal
Jadwal untuk sebuah acara bisa dibuat dari fitur Jadwal yang bisa ditemukan di dalam ruang obrolan, atau di tab Beranda.

Dengan membuat jadwal melalui fitur Jadwal di ruang obrolan, semua anggota di ruang obrolan tersebut akan otomatis dipilih sebagai anggota acara, dan pengguna bisa membagikannya ke teman lain yang tidak tergabung di ruang obrolan tempat jadwal dibuat.

Dengan membuat jadwal melalui fitur Jadwal di tab Beranda, pengguna bisa memilih grup dan teman dari ruang obrolan mana pun untuk mengikuti acara tersebut.

Membuat jadwal dari ruang obrolan 1. Tekan ikon + di bagian bawah ruang obrolan > Jadwal
2. Masukkan nama dan detail acara
3. Tekan Pilih Jadwal
4. Pilih tanggal, lalu tekan OK
5. Tekan Undang Anggota
6. Ubah atau masukkan pesan undangan, lalu tekan Kirim

Membuat jadwal dari tab Beranda 1. Tekan tab Beranda > Layanan > Lihat Semua
2. Tekan Perkakas > Jadwal
3. Tekan Jadwalkan Acara
4. Masukkan nama dan detail acara, lalu tekan Pilih Jadwal
5. Pilih tanggal, lalu tekan OK
6. Tekan Undang Anggota
7. Pilih grup atau teman yang ingin diundang, lalu tekan Undang
8. Ubah atau masukkan pesan undangan, lalu tekan Kirim

Berikut menu-menu yang bisa digunakan pada layar Detail Acara yang ditampilkan seselesai sebuah jadwal dibuat.

ikon pensil bergaris: Mengedit detail acara yang dibuat

Undang: Menambahkan (mengundang) teman untuk mengikuti acara
Untuk jadwal acara yang dibuat di ruang obrolan, pengguna bisa mengirimkan maksimum 30 undangan ke semua teman dan grup yang tergabung maupun tidak tergabung di ruang obrolan tempat jadwal dibuat, dan teman yang sudah diundang juga bisa membagikan jadwal acara tersebut ke pengguna lainnya.

Kirim Pesan ke Undangan: Mengirim pesan obrolan ke teman yang sudah merespons jadwal acara yang dibuat
Pesan obrolan tidak bisa dikirimkan ke anggota yang belum ditambahkan sebagai teman di LINE.

Salin Tautan: Menyalin tautan jadwal acara untuk dibagikan di ruang obrolan maupun tempat lainnya

Mengedit jadwal
Jadwal acara bisa diedit oleh pembuat jadwal dan semua anggota yang diundang ke jadwal acara tersebut.

Untuk mengedit jadwal, silakan ikuti langkah berikut ini.

Mengedit jadwal dari ruang obrolan 1. Tekan Periksa Sekarang pada pesan obrolan tentang jadwal yang dimaksud
2. Tekan ikon pensil bergaris di kanan atas layar
3. Edit seperlunya lalu tekan Update > OK

Mengedit jadwal dari tab Beranda 1. Tekan tab Beranda > Layanan > Lihat Semua
2. Tekan Perkakas > Jadwal
3. Tekan jadwal acara yang ingin diedit
4. Tekan ikon pensil bergaris di kanan atas layar
5. Edit seperlunya lalu tekan Update > OK

Mengecek jadwal
Semua jadwal yang telah dibuat oleh diri sendiri maupun yang sedang diikuti bisa dicek dengan salah satu langkah berikut ini.

• Di ruang obrolan tempat jadwal dikirim atau diterima, tekan LINE Jadwal di bagian bawah pesan undangan
• Di ruang obrolan, tekan ikon + di bagian bawah ruang obrolan > Jadwal > ikon rumah di kiri atas layar
• Di tab Obrolan, tekan Layanan > Lihat Semua > Perkakas > Acara


Menghapus jadwal
Pengguna hanya bisa menghapus jadwal acara yang dibuat oleh diri sendiri. Selain itu, jadwal acara akan terhapus secara otomatis jika tidak diperbarui dalam waktu satu bulan sejak terakhir diedit.

Untuk menghapus jadwal, silakan ikuti langkah berikut.

Menghapus jadwal melalui ruang obrolan 1. Tekan Periksa Sekarang pada pesan obrolan tentang jadwal yang dimaksud
2. Tekan ikon pensil bergaris di kanan atas layar
3. Tekan Hapus Acara Ini > OK

Menghapus jadwal melalui tab Beranda 1. Tekan tab Beranda > Layanan > Lihat Semua
2. Tekan Perkakas > Jadwal
3. Tekan jadwal yang ingin dihapus
4. Tekan ikon pensil bergaris di kanan atas layar
5. Tekan Hapus Acara Ini > OK


Merespons (menjawab) dan mengecek jawaban pengguna lain di sebuah jadwal
Untuk merespons jadwal acara yang diterima, silakan ikuti langkah berikut ini.

1. Tekan Periksa Sekarang pada pesan obrolan tentang jadwal yang dimaksud
2. Tekan Respons
3. Pilih salah satu dari , , atau > OK

Kondisi jawaban sebuah jadwal bisa dicek dengan menekan tanggal jadwal di layar Detail Acara.

Halaman Bantuan terkait
Pesan yang dikirim ke teman yang diundang ke acara di LINE Jadwal tidak sampai

Apakah halaman ini berguna?